Resep dan Cara Membuat Steak Sendiri di Rumah - Kita tentu saja sudah tidak asing lagi dengan makanan yang berbahan dasar daging sapi yang biasa kita jumpai di Hamburger, yakni steak. Steak atau bistik (dari beef steak) merupakan sepotong daging berukuran besar yang biasanya menggunakan daging sapi atau bisa juga menggunakan bagian dari dada ayam dan ikan yang dipotong menyerupai steak. Cara Membuat Steak biasanya dipanggang dan tidak hanya disajikan bersama hamburger, melainkan bersama saus steak, sayur dan kentang goreng. Makanan ini cukup banyak digemari oleh kebanyakan kalangan, sebab memiliki jumlah protein yang cukup dan sehat untuk tubuh, asalkan dikonsumsi dalam jumlah yang wajar. Karena jika terlalu banyak atau sering mengkonsumsi steak tidak baik untuk kesehatan anda.
Untuk menikmati steak mungkin biasanya anda pergi ke sebuah restoran yang menyediakan menu steak seperti pada umumnya. Namun anda juga dapat menikmatinya kapan saja di rumah anda, sebab Cara Membuat Steak Sendiri di Rumah terbilang cukup mudah, dapat dengan cara dipanggang atau yang kita kenal dengan istilah barbeque.
Cara Membuat Steak
Untuk anda yang masih bingung harus menyediakan bahan apa saja untuk membuat steak, anda tidak perlu khawatir sebab di bawah ini kami akan memberikan Resep Membuat Steak yang sederhana sehingga dapat anda siapkan dan membuat steak sendiri dirumah, seperti di bawah ini:
Bahan-bahan:
- 500 gr daging sapi giling atau 150 gr tenderloin (sesuai kebutuhan dan selera)
- 1 sdm tepung terigu
- 1 sdm margarin Mustard secukupnya
- Lada hitam secukupnya
Bahan untuk Saus Steak:
- 5 siung bawang putih
- 1/2 siung bawang bombai, potong halus
- 1 sdm tepung terigu
- 1 sdm kecap Inggris
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam 2
- 00 cc air
- Lada hitam secukupnya (sesuai selera)
Bahan Pelengkap:
- Kentang goreng
- Buncis rebus
- Wortel rebus
Cara Membuat Steak:
- Campurkan daging sapi dengan tepung terigu, lalu adonan dibuat menjadi bulat kemudian pipihkan. Jika anda menggunakan tenderloin cukup dilumuri dengan mustard dan lada hitam.
- Lumuri adonan daging dengan mustard dan lada hitam, diamkan selama 15 menit hingga bumbu meresap.
- Panggang daging hingga matang atau setengah matang (sesuai selera)
- Angkat lalu sisihkan.
Cara Membuat Saus Steak:
- Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu dan beraroma harum
- Tambahkan tepung terigu secukupnya, lalu aduk hingga rata dan mengental
- Tuang sedikit air sambil diaduk hingga rata
- Tambahkan kecap inggris, garam, gula dan lada hitam. Aduk hingga matang dan rata
- Angkat lalu siram di atas steak yang telah diletakkan diatas piring saji.
Steak buatan anda siap untuk dihidangkan bersama saus steak dan sayuran dengan menghias di atas atau di sekitar daging steak. Untuk tingkat kematangan steak yang akan anda buat juga dibagi menjadi beberapa urutan tergantung dengan perorangan, misalnya seperti pemasakan yang lebih cepat dapat menghasilkan daging yang lebih lembut, sedangkan pemasakan yang lebih lama dapat mengurangi penampakan darah yang juga dapat mengurangi masalah tentang penyakit. Maka dari itu ada baiknya Cara Membuat Steak yang akan anda praktekkan dirumah perlu memperhatikannya tingkat kematangan daging untuk mendapatkan kematangan yang sempurna hingga ke dalam daging.
Cara Membuat Steak
Untuk pilihan daging, anda dapat menggunakan dada ayam atau daging ikan yang telah dipisahkan dari durinya dan digiling, sesuai dengan selera anda masing-masing. Demikian informasi seputar Resep dan Cara Membuat Steak Sendiri di Rumah, semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan memasak anda.
No comments:
Post a Comment